Florespos.id – Usai lakukan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap Lesti Kejora beberapa waktu lalu, nama Rizky Billar kerap jadi sasaran sindiran.
Kali ini, sebagai seorang suami yang cinta istri, Billar coba pamerkan aksi gendong sang istri.
Aksi gendong Lesti Kejora oleh Rizky Billar ini malah bikin warganet ketakutan parah.
Baca:Â Rizky Billar Gak Cinta Sama Lesti Kejora, Pinkan Mambo: Sama Gue Aja Billar
Lesti Kejora Digendong Rizky Billar
Rizky Billar dan Lesti Kejora kembali menunjukkan keharmonisan rumah tangga mereka di media sosial usai kasus KDRT beberapa waktu lalu.
Kali ini, beredar video Rizky Billar terciduk sedang menggendong Lesti ketika turun mobil hingga masuk ke dalam rumah.
Lucunya, Rizky Billar tampak menggendong Lesti dalam posisi saling berhadapan bak menggendong anak-anak.
Baca:Â Nyesak, Manajer Luapkan Kesedihan Terhadap Lesti Kejora dan Rizky Billar yang Berdamai
Video ini pun seolah mengingatkan momen lawas Rizky Billar menggendong Lesti sebelum ada kasus KDRT.
Menurut akun Instagram @rumpi_gosip yang mengunggah videonya, kemesraan mereka sekarang ini terlihat menggemaskan.
Malah Netizen yang Ketakutan Parah
Sayangnya, sejumlah warganet justru meminta Lesti berhati-hati jika dibanting Rizky Billar usai digendong.
Mereka takut jika Billar lagi-lagi melakukan aksi jahatnya yang membanting Lesti beberapa waktu lalu.
“Wah, kok gue takut banget yah. Tiba-tiba saja digituin lagi,” sentil @duasa***.
Baca:Â Rizky Billar Gak Cinta Sama Lesti Kejora, Pinkan Mambo: Sama Gue Aja Billar
“Kok malah malu ya digituin, mending kemesraan itu cuma berdua aja yang tahu, orang lain enggak perlu tahu apalagi dividioin gitu,” ujar akun @riena_bo**.
“Dulu juga gitu gendong-gendongan rangkulan ujungnya KDRT. Makanya jangan hanya melihat dari video aja kadang menipu yang dipost baik-baik aja karena banyak yang lihat, tapi kalau sudah di rumah sudah cuek-cuek kan,” komentar akun @kami***.