Bikin Iri, Fuji Beli Rumah Belasan Miliar di Usia 20 Tahun, Dibayar Cash

Florespos.id – Youtuber, Fujianti Utami Putri ialah sosok anak muda yang boleh dibilang sukses.

Bagaimana tidak, di usianya yang baru saja 20 tahun, ia sudah bisa membeli rumah sendiri.

Rumahnya pun tak main-main mewahnya, bayangkan saja jika Fuji harus merogoh kocek sampai belasan miliar.

Baca: Terbaring Lemas di Rumah Sakit Usai Putus, Thariq Halilintar Segar Pas Dijenguk Fuji

Dibayar Cash

Adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fujianti Utami Putri atau yang akrab disapa Fuji sudah bisa mewujudkan impiannya membeli rumah baru.

Rumah mewah miliaran rupiah itu dibeli Fuji dengan dibayar secara lunas.

Hal ini disampaikan Fuji dalam Channel YouTube miliknya.

“Alhamdulillah guys aku belinya cash ini dari hasil kerja keras aku sendiri selama ini,” ungkapnya dalam Channel YouTube miliknya dilihat detikcom, Senin (6/3/2023).

Fuji mengaku sangat bahagia karena apa yang dicita-citakan dari kecil akhirnya terwujud.

Dibayar Cash
Foto: Doc/Florespos

Baca: Fuji dan Thariq Halilintar Putus, Haji Faisal Minta Keduanya Balikan

Ia juga mengatakan sebelumnya sama sekali tidak menyangka bisa membeli rumah impiannya.

“Jadi sebenarnya rumah ini tuh tadinya sudah nggak mau dalam hitungan aku, karena ini tuh jauh banget dari rumah Gala,” beber Fuji.

“Tapi karena aku kepikiran terus menerus gitu jadinya aku lihat dan aku akhirnya bisa beli rumah ini sendiri,” sambungnya lagi.

Fuji Beli Rumah Belasan Miliar di Usia 20 Tahun

Dilihat dari detikFinance, harga rumah Fuji ditaksir sekitar Rp 13 miliar.

Rumah baru milik Fuji ini terletak di di kawasan Cilandak Townhouse.

Adapun harga rumahnya itu ditaksir mencapai Rp 13,5 M.

Mengutip dari kanal YouTube Property Bro yang diunggah pada 2 November 2022, terlihat sebuah rumah yang sama persis dengan yang ditunjukkan dalam kanal YouTube milik Fuji.

Rumah berdesain klasik ini memiliki luas tanah 500 m2, dengan luas bangunan 550 m2.

Selain itu rumah ini juga memiliki fasilitas kolam renang pribadi yang mewah dengan gazebo yang nyaman.

Fuji Beli Rumah Belasan Miliar di Usia 20 Tahun
Foto: Doc/Florespos

Baca: Ultah Ameena, Fuji Bawa Gala Sky, Ibunda Thariq Halilintar Absen dan Dibully

Sementara itu, dijelaskan juga bahwa rumah ini memiliki 5 kamar tidur, 5 kamar mandi, 2 kamar tidur pembantu, dan 1 kamar tidur pembantu.

Selain itu rumah baru Fuji ini juga sudah dilengkapi dengan sensor di semua pintu, listrik 24.000 watt dengan stabilizer, Toto Kitchen Set, garasi 2 mobil, dan carport 2 mobil.

Di luar itu, rumah ini juga terletak di dalam kluster dengan fasilitas seperti kolam renang bersama, lapangan, children playground dengan akses jalan yang mudah dan cukup luas.

Artikel SebelumnyaDewi Perssik Akui Doyan Nonton ‘Film’, Lalu Main Pakai Tangan dan Direkam
Artikel SelanjutnyaIbunda Nora Alexandra Hampir Dipukul Bule, Gegara Kokok Ayam